bisnis digital

Peluang Bisnis Digital Yang Paling Menjanjikan di Tahun 2021

Membangun bisnis di era digital memiliki tantangan tersendiri. Namun, jika memulainya dengan benar, proses selanjutnya akan lebih mudah. Jika mampu menemukan ide bisnis digital yang tepat dan membangunnya dengan langkah yang benar, maka bisa mencapai hasil terbaik. Ada banyak sekali bisnis di era digital yang menjanjikan di tahun 2021, yang tidak memerlukan riset sendiri.
Dengan ketidak pastian yang terjadi di tahun 2020 dan 2021 ini, mau tidak mau harus beradaptasi dengan berbagai hal baru. Misalnya, mengatur keuangan ataupun mencari peluang usaha yang menguntungkan agar dapat bertahan di masa sulit ini. Selain itu, tren dari meningkatnya penggunaan sosial media dan penjualan bisnis online pun di prediksi akan terus berlangsung lama. Sehingga, dapat dikatakan jumlah pelaku usaha juga akan terus meningkat. Sebelumnya kita bahas terlebih dahulu mengenai apa itu bisnis digital dan keungggulannya.

Apa itu Bisnis Digital?

bisnis digital

Bisnis digital adalah suatu jenis bisnis jasa yang memanfaatkan kecanggihan teknologi ketika menciptakan sebuah produk ataupun memasarkannya. Bisnis digital tidak semata terkait dengan penjualan produk tanpa wujud saja, seperti perangkat lunak komputer (software). Bisnis digital juga tidak hanya tentang produk fisik yang dikemas dalam bentuk digital seperti ebook (buku elektronik).
Namun lebih dari itu, Bisnis digital merupakan semua jenis usaha yang menjual produknya secara online, baik menggunakan website atau aplikasi termasuk dalam ranah bisnis digital. Ecommerce adalah salah satu contohnya. Produk bisnis digital bisa berupa barang ataupun jasa. Sebagai contoh, jika Anda memiliki kemampuan dalam memberikan motivasi pengembangan diri, Anda bisa menjadi seorang motivator online yang sukses. Keahlian ini bisa menjadi inti bisnis digital yang Anda tekuni.
Pada prakteknya, banyak sekali contoh bisnis digital yang terbukti mampu menghasilkan omset yang menggiurkan. Dan tentu saja, siapapun bisa terjun di bisnis digital dan peluang bisnisnya masih terbuka lebar. Anda bisa saja menjadi sosok sukses berikutnya.

Baca Juga : Apa itu Landing Page? dan Apa Bedanya dengan Website (Homepage)?

Ide Bisnis Digital yang Menjajikan Saat Ini

ideas

1. Membangun Toko Online

Toko online adalah sebuah toko yang menjual produk/ jasa yang direalisasikan menggunakan platform website yang dapat terhubung dengan menggunakan jaringan internet. Maka membangun toko online ialah membuat sebuah website sebagai fasilitas untuk transaksi bisnis pembelian produk/ penggunaan jasa lewat cara online. Karena kekuatan usaha e-commerce yang besar di Indonesia, jualan online adalah salah satu gagasan usaha digital terbaik. Adapun kelebihan dari membangun toko online sendiri, yaitu:

a. Toko online akan tampil beda.

Baik dari sisi branding maupun kepercayaan pelanggan. Bisa dengan leluasa mengatur bagaimana produk akan ditampilkan. Kemampuan dalam mengelola toko online dengan baik juga akan menunjukkan seorang penjual yang berpengalaman. Kesan ini kurang bisa muncul ketika bergabung ke marketplace.

b. Tidak tergantung dengan pihak lain.

Dengan memiliki toko online sendiri, kendali penuh untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang mungkin muncul ada pada pemilik website. Dan juga bisa mengembangkan bisnis sesuai dengan apa yang direncanakan.

c. Membuat toko online sendiri itu mudah.

Tanpa memiliki keahlian pemrograman pun, Anda akan mampu membuat sebuah toko online yang profesional. Saat ini, sudah banyak platform manajemen konten dengan menggunakan WordPress hosting yang memudahkan pembuatan website bahkan bagi pemula sekalipun.

2. Menjadi Seorang Youtuber

Pendapatan yang didapat dengan jadi seorang YouTuber dapat mencapai Rp. 43 miliar dalam satu tahun. Contonya YouTuber Ria Ricis dengan pendapatan itu. Kesabarannya dalam menyediakan content yang memikat di account YouTubenya membuat mempunyai sampai 17 juta subscriber. Mengurus account YouTube dengan bermacam content yang unik bisa dibuktikan menjadi sebuah usaha digital yang prospektif. Satu hal yang memikat pada YouTube ialah tiap orang mempunyai peluang untuk mencapai kesuksesan yang serupa. Hanya perlu pikirkan keterampilan apa yang dapat disajikan dan memikat untuk dijadikan content.
tarif dan cara promosinya.

3. Konsultan SEO

seo
SEO concept.

SEO (Search Engine Optimization) adalah metode untuk mendapatkan posisi terbaik di mesin pencari seperti Google dan Bing. Bagi sebuah website yang bertujuan bisnis, peran SEO sangat penting. Karena hampir setiap orang mengandalkan mesin pencari sebelum membeli sebuah produk. SEO juga efektif untuk mendatangkan pengunjung website tanpa mengeluarkan biaya, yaitu dari organic traffic. Jika menguasai teknik SEO yang baik, maka bisa menawarkan layanan sebagai konsultan SEO untuk membantu website klien merajai mesin pencari. Walaupun konsultan SEO di Indonesia sudah cukup banyak, peluang bisnisnya hingga saat ini masih terbuka lebar.

4. Bisnis Design CV

Design CV
CV on the table

Apabila memiliki keahlian dalam bidang design, maka bisnis ini sangat direkomendasikan. Pada tahun 2020, jumlah pekerja yang mencari pekerjaan meningkat hingga 3x lipat. Untuk mendapatkan pekerjaan tersebut, mereka pun membutuhkan CV. Maka dari itu, Anda dapat memanfaatkan situasi ini untuk mencari keuntungan.

5. Menjajal Bisnis Dropship

dropshiping
Drop Shipping

Dropship ialah usaha digital yang memungkinkan untuk menjual suatu produk tanpa memikirkan gudang dan pengiriman barang. Cukup dengan menggunakan skill penjualan saja. Dropship berbeda dengan afiliasi. Dengan affiliasi, pekerjaan Anda yaitu menjadi seorang marketing yang menawarkan satu produk. Sedangkan dropship, hanya menjual barang dan anda akan menerima uang dari konsumen. Keuntungan dari usaha dropship yaitu dari selisih jumlah uang hasil penjualan yang diterima dari konsumen yang kemudian dibayarkan pada produsen.
Satu hal yang paling unik dari dropship disini, yaitu produsen yang bekerja mengirim barang ke customer. Argumen dropshipping menjadi usaha digital yang memikat ialah tidak perlu modal dalam mengawali usaha dan dapat mentukan sendiri produk apa yang akan dijual. Singkatnya, Dropshiper bertugas sebagai penghubung antara penjual dan pembeli barang.

6. Membuat Aplikasi Mobile

Saat ini jumlah pengguna mobile di Indonesia mencapai 350 juta jiwa. Sungguh sebuah pasar yang potensial!
Jika Anda memiliki keahlian membuat aplikasi mobile, baik untuk platform Android atau Applem anda bisa mencoba menekuni bisnis digital ini. Kembangkan kemampuan Anda agar mampu membuat aplikasi yang menjadi solusi bagi banyak orang seperti halnya Gojek. Pelajari potensi pasar dan temukan gap of the market, yaitu ranah bisnis yang belum digarap oleh siapapun. Jika menjadi orang yang pertama terjun di bidang tersebut tentu saja akan memperoleh peluang usaha yang sangat besar.

7. Menjadi Blogger Terkenal

Bila telah mempunyai website, buatlah content yang bagus dan menarik yang sanggup ditayangkan untuk dibaca oleh pengunjung. Bila belum, buatlah lebih dulu website Anda sendiri. Tahap selanjutnya jadikan website itu untuk sumber pendapatan dengan menyewakan ruang (ruangan) di website untuk iklan, sama seperti yang dilaksanakan oleh blogger populer, Iwan Banaran.

8. Menekuni Bisnis Afiliasi

Afiliasi adalah kegiatan memasarkan barang milik orang lain dengan imbalan berupa komisi. Dengan singkat, langkah kerja afiliasi terdiri dari tiga sisi. Pertama, daftarkan pada suatu program afiliasi dan memperoleh code referal atau link khusus. Kedua, pasarkan produk memakai web atau sosial media. Ketiga, ketika ada konsumen yang memakai code yang Anda beri atau mengikut link yang dianjurkan, maka Anda akan memperoleh penghasilan.

9. Menjadi Instagram Influencer

influencer
Woman live streaming for online shopping campaign

Pengguna Instagram dengan jumlah pengikut yang lumayan banyak, bisa saja menjadi seorang influencer dalam sebuah kesempatan yang prospektif, dengan rajin membuat content di Instagram. Pada tahap awal, cukup konsentrasi pada kualitas content yang akan menghasilkan. Bila jumlah pengikut bertambah, bukan tidak mungkin untuk mendatangkan penawaran kerja sama dari faksi baik dengan lakukan posting iklan produk atau lakukan ulasan berbayar.

10. Menulis Konten Digital

Dengan ketrampilan menulisdi jaman digital sekarang ini ternyata dapat hasilkan uang banyak. Banyak pemilik website yang siap membayar seorang penulis professional untuk membuat situs web nya lebih berkualitas dan banyak dicari. Untuk tingkat global dengan memakai bahasa Inggris, opsinya diantaranya WritersWeekly. Untuk Indonesia, portal informasi seperti BaBe tawarkan peluang yang sama. Jika mempunyai sebuah website yang mempunyai pengunjung lumayan banyak, dapat menggunakan jasa penulis yang memiliki ketrampilan yang berkualitas. Semakin memikat dan menarik sebuah website, semakin besar kemungkinan penawaran pekerjaan untuk menulis konten.

Baca juga: Apa itu Google Form dan Bagaimana Cara Membuat Google Form?

11. Menjual Produk Digital

produk digital
Equipment in an empty musical recording room

Produk digital adalah sebuah produk yang tidak memiliki bentuk fisik dan dijual secara online. Contoh produk digital antara lain ebook, video, audio, dll. Jika memiliki kemampuan bermusik yang baik dan mampu menghasilkan sebuah lagu yang berkualitas, tidak menutup kemungkinan karya tersebut dapat dijual. Website yang bisa membantu Anda menjual karya musik online antara lain tunecore dan songcast. Jika seorang penulis buku, bisa menjual buku elektronik di Amazon atau Apple Book. Tentu saja, Anda bisa dengan mudah menjual produk digital tersebut di website sendiri. Selain tidak perlu adanya bagi hasil, Anda bebas menentukan model bisnis.

12. Membuka Layanan Pembuatan Website

web design
digital composite

Seorang developer dengan kemampuan membuat website yang menarik dapat dijadikan peluang bisnis digital yang potensial. Saat ini kebutuhan akan website semakin meningkat, baik untuk instansi pemerintah, perusahaan, maupun individu. Walaupun banyak cara membuat website dengan mudah, untuk kustomisasi yang lebih rumit, diperlukan keahlian pemrograman tingkat lanjut yang hanya dimiliki oleh seorang web developer. Selain potensial, bisnis ini memungkinkan untuk bekerja dari rumah atau dari tempat manapun yang disukai. Bagi para pekerja lepas atau freelancer bisa memanfaatkan berbegai platform untuk sarana menawarkan jasa website. Tentu saja didukung dengan portofolio hasil pekerjaan, sehingga calon klien akan tertarik dan percaya dengan jasa yang ditawarkan.

13. Mengajar Online

online study

Kemajuan teknologi informasi telah menjangkau dunia pendidikan. Sebelumnya, Anda harus pergi ke tempat kursus untuk mendapatkan ilmu baru. Di era digital ini, kursus online telah menjadi fenomena. Ini bisa menjadi peluang bagus bagi pelaku bisnis dan bagi yang memiliki keahlian mengajar. Berbagai platform menawarkan peluang untuk mendapatkan penghasilan dengan mengajar online seperti Udemy atau RuangGuru. Akan tetapi, Anda bisa membangun kursus online Anda sendiri. Caranya, yaitu dengan membangun sebuah website yang didukung dengan sistem pembelajaran terintegrasi atau yang lebih dikenal dengan LMS (Learning Management System).

14. Menjadi Seorang Podcaster

podcaster

Podcast adalah konten audio yang bisa diakses secara online dan bersifat on-demand (sesuai permintaan). Podcaster adalah orang yang membuat konten audio tersebut. Berbagai platform yang bisa dimanfaatkan untuk menjajal dunia podcasting antara lain, Anchor dan Spotify. Membuat channel podcast Anda sendiri tidaklah sulit.

Kelebihan Bisnis Digital

benefits
Benefits Advantage Assests

1. Memberikan Kenyamanan kepada Pelanggan

Di tengah kesibukan menjalankan rutinitas, sebagian orang mungkin tidak sempat pergi ke suatu tempat untuk membeli sesuatu. Maka Bisnis digital merupakan solusinya. Bisnis digital menawarkan kenyamanan yang lebih kepada pelanggan. Misalnya, membeli novel kesukaan dalam bentuk digital secara online. Dengan cukup membuka handphone untuk membaca novel tersebut.

2. Pilihan yang Beragam

Perkembangan teknologi diprediksi belum akan berhenti bahkan hingga beberapa dekade mendatang. Artinya, masih banyak inovasi yang bisa dihasilkan sebagai peluang usaha. Disini, hanya perlu cermat mengamati kebutuhan pasar dan menciptakan produk yang dibutuhkan masyarakat.

3. Bertujuan Jangka Panjang

Pengguna internet di Indonesia terus meningkat, Banyak perusahaan melakukan transformasi digital, untuk meraih potensi besar tersebut. Bisnis digital juga merupakan upaya untuk membangun identitas online yang bertujuan jangka panjang. Anda tentu menyadari bahwa Anda akan ketinggalan jika tidak turut ambil bagian.

4. Potensi Penghasilan Tanpa Batas

Bisnis digital yang dipasarkan secara online memiliki potensi penghasilan tanpa batas. Bayangkan jika pelanggan berasal dari seluruh dunia. Tentu omset penghasilan akan semakin berlipat ganda.

5. Jangkauan Pasar yang Luas

Orang yang menggeluti bisnis digital yang dijalankan secara online, pangsa pasarnya tentu akan lebih luas. Hal ini karena Anda tetap bisa menjalankan bisnis tersebut di mana pun dan kapanpun Anda berada, selama 24 jam. Hal ini tentu bergantung dengan bisnis yang digeluti.

Baca juga : Peluang Bisnis Digital Yang Paling Menjanjikan di Tahun 2021

Hal Utama yang Perlu Disiapkan

planning
Woman writing and planning business strategy

1. Pemilihan Niche Yang Potensial

Niche adalah jenis bisnis yang ingin digeluti secara spesifik. Kejelian dalam melihat peluang pasar turut menentukan niche yang dipilih. Beberapa niche memiliki potensi menghasilkan keuntungan yang lebih besar dari yang lain. Namun bisa juga memulainya dari dalam diri sendiri, terkait dengan keahlian yang dimiliki. Misalnya, jika gemar mencicipi berbagai makanan lezat, review makanan mungkin bisa jadi niche yang cocok.

2. Memiliki Sebuah Website Yang Menarik

Ide bisnis digital memerlukan kehadiran sebuah website yang tidak hanya mendatangkan pengunjung, tapi juga menghasilkan transaksi penjualan. Untuk membangun sebuah website perlu menyewa hosting dan membeli domain sesuai dengan jenis bisnis. Dengan memiliki website sendiri, akan mampu memasuki bisnis digital untuk jangka waktu yang panjang dengan lebih percaya diri.

3. Waktu Untuk Mengembangkannya

Seperti peribahasa mengatakan “Kota Roma tidak dibangun dalam semalam”. Jika dikaitkan dalam bisnis, karena beberapa ide bisnis digital yang sedang digeluti bisa saja tidak menunjukkan hasil di minggu pertama. Kesabaran adalah kuncinya. Perhitungkan dengan baik investasi waktu yang telah berikan dengan potensi keuntungan yang akan terima.

Jika Anda pebisnis yang menjual produk/jasa apapun dan ingin meningkatkan penjualan bisnis, maka Anda perlu memiliki situs website toko online untuk mempromosikan produk. Anda dapat membuat website toko online di Jasa Pembuatan Website Toko Online Profesional. Dengan bantuan dari jasa pembuatan website akan membatu anda untuk mewujudkan situs website yang di dambakan.
Terimakasih dan semoga bermanfaat… Salam sukses untuk kita semua ?

Postingan Terkait